9 Maret 2015

Resep Kolak Apel Segar

resep bagaimana cara membuat kolak apel manis lezat segar enak
Kolak Apel
Kolak apel segar - Pasti sista suka mengkonsumsi buah apel kan. Tapi bagaimana dengan kolak apel, pernahkah sista mencicipi bagaimana rasanya? Buah apel yang mempunyai segudang manfaat ini diantaranya dapat mencegah asma, mencegah kanker payudaradan masih banyak lagi fungsi lainnya tentunya akan muncul perasaan bosan jika hanya di konsumsi langsung sebagai buah saja. Oleh karena itu, sebaiknya sista membuat variasi masakan dari bahan bahan yang mempunyai manfaat untuk tubuh, salah satunya ya menu kolak apel ini.

Jika sista ingin mencoba memasak kolak apel, berikut ini adalah bahan yang dibutuhkan serta cara untuk membuatnya.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kolak apel enak dan sehat :

  • 5 buah Apel segar
  • 300 gram gula merah dan potong/ iris kecil kecil
  • 1/2 butir kelapa, kemudian parut dan peras untuk dijadikan santan sebanyak 50 ml
  • Jahe ukuran sekitar 2 cm
  • gula pasir, garam dan air secukupnya

Berikut ini adalah cara untuk membuatnya :

  1. Langkah pertama, kupas kulit apel kemudian potong kecil berbentuk persegi/kotak.
  2. Selanjutnya siapkan wajan yang telah di isi air sebanyak 500 ml untuk merebus.
  3. masukkan potongan apel dan juga sedikit gula pasir, kemudian rebus.
  4. Tunggu beberapa saat, kemudian masukkan potongan gula merah dan sedikit garam, cicipi dan pastikan rasa manisnya sudah pas.
  5. Selanjutnya, masukkan juga santan sambil di aduk rata.
  6. Masak hingga matang.
  7. Setelah matang, angkat dan kolak apel siap di sajikan.
  8. selamat menikmati
Selamat menikmati menu kolak apel yang baik untuk kesehatan...!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar